Pematangsiantar | Konstruktif – Kepala SMA Negeri 4 Kota Pematangsiantar, RB Manurung menyampaikan, untuk Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) Tahap II jalur zonasi untuk seluruh sekolah negeri melalui online, akan dibuka pada 19 – 27 Juni 2020.
“Pendaftaran gelombang II PPDB SMA Negeri di Siantar dibuka tanggal 19-27 Juni 2020 mendatang,” kata RB Manurung, Sabtu (06/06/2020).
Tahap II PPDB jalur zonasi, jumlah siswa yang diterima 50% dari keseluruhan PPDB di SMA Negeri 4.
“Yang diterima melalui jalur zonasi 50 persen, dan jalur zonasi yang paling banyak,” ungkap RB Manurung.
Dijelaskan tahapan PPDB ini sama dengan SMA Negeri lainnya di Siantar, akan tetapi yang berbeda adalah jumlah persenan siswa yang diterima di sekolah lain.
Saat ditanya apakah sekolah unggulan masih diterapkan di tingkat Provinsi? RB Manurung menjelaskan kalau penetapan itu masih ada, akan tetapi bukan sekolah unggulan tetapi sekolah berprestasi.
Di Kota Pematangsiantar tingkat SMA Negeri yang termasuk dalam sekolah berprestasi yakni SMA Negeri 1, SMA Negeri 2, SMA Negeri 3 dan SMA Negeri 4.(rey)
Discussion about this post