Siantar | Konstruktif. Id
Perguruan Karate Do Tako Indonesia Siantar ikut mencalonkan kader terbaiknya, sebagai salah satu perguruan tertua dan terbesar di Kota Siantar.
Untuk itu Cabang Siantar menunjuk dua nama, yaitu Budi Indra Tarigan dan Hendri Hutapea, yang akan mengikuti kompetisi pemilihan Ketua Forki Masa Bakti 2022 – 2026.
Sesuai dengan arahan Ketua Pengcab Tako Siantar Mangatas Silalahi mengatakan bahwa dia telah mempersiapkan dua kader walaupun nanti hanya satu yang terpilih.
“Saya yakin siapapun yang menang akan mampu membesarkan Forki Siantar ke depannya,” ujarnya, Jumat (4/2/2022).
Di tempat berbeda, Budi Indra Tarigan menyatakan kesiapannya untuk maju menjadi ketua Forki berbekal pengalaman organisasi yang pernah diikuti.
Dia mengaku siap menciptakan atlet-atlet berprestasi di cabang olahraga karate, baik di tingkat lokal dan nasional bahkan internasional.
“Saya akan menjadi ketua yang visioner, terpercaya, konsisten dan konsekuen,” tegasnya.
Hal serupa disampaikan Hendri Hutapea. Dia menyatakan, akan menjalin kerja sama yang baik dengan semua pengurus cabang yang ada di Kota Siantar untuk memajukan olahraga karate.
Dan akan mengemban amanah yang diberikan bila dipercaya memimpin Forki empat tahun ke depan.
Ketua Panitia Muscab Forki Siantar Lazuardi Damanik, mengatakan pihaknya siap bekerja keras semaksimal mungkin untuk mensukseskan muscab nanti.
“Terlepas siapapun yang nantinya akan keluar sebagai pemenang, kompetisi itu adalah hasil terbaik dari muscab,” katanya. (*/Gabriel Simanjuntak)