Pematangsiantar – Konstruktif
2 unit Mobil Damkar Kota Pematangsiantar dan 1 unit Mobil Dinas Patroli Satpol PP lakukan pembubaran warga yang berkumpul di seputaran Lapangan Merdeka atau yang kerap disebut Taman Bunga Senin (25/5) sekitar pukul 14:00 WIB. Pembubaran keramaian itu dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya penularan Covid 19 dan anjuran pemerintah untuk menghindari keramaian.
Salah seorang Pedagang Seputaran Taman Bunga, Melissa saat ditanyai mengatakan tidak melihat kalau Damkar melakukan Penyiraman, akan tetapi para pengunjung Taman Bunga yang berhamburan keluar dari dalam mengatakan kepada orang orang termasuk sumber Konstruktif.id kalau mereka disiram.
” ngak tau bang aku ngak nengok, kata orang itu sambil lari lari dari taman bunga dibilangnya disiram” ucap Melissa.
Saat dikonfirmasi anggota Satpol PP Kota Pematangsiantar Pahotan Sidabalok, melalui Via WA mengatakan kalau Satpol PP dan Damkar tidak ada melakukan penyiraman kepada pengunjung Taman Bunga. Mobil Damkar tersebut digunakan untuk memperingati atau mengancam pengunjung agar tidak berkumpul di Taman Bunga, atau menghindari terjadinya Keramaian.
” tidak ada kami melakukan Penyiraman, itu hanya menggertak pengunjung Taman Bunga saja biar tidak terjadi Keramaian. “
Dan satu unit mobil Satpol PP juga yang membawa anggota Satpol PP turun melakukan penghimbauan kepada pengunjung Taman Bunga agar tidak nongkrong atau berkumpul di dalam Taman Bunga, serta menganjurkan agar pengunjung langsung pulang ke rumah masing masing.(rey)
Simalungun - Konstruktif.id | Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan…
Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…