Categories: simalungun

Bupati Simalungun Harapkan Dukungan Pemerintah Pusat Bangun Infrastruktur Jalan

Simalungun, Konstruktif.id

Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga mengharapkan kepada pemerintah pusat untuk memberikan dukungan pembangunan infrastruktur jalan di Kabupaten Simalungun. Hal tersebut diutarakan untuk mendukung program pemerintah pusat dalam pengembangan destinasi pariwisata Danau Toba.

Harapan itu disampaikan Bupati Simalungun saat menghadiri Rapat Koordinasi Penelaahan Usulan Anggaran Tambahan Pengembangan 5 Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP), yang berlangsung di Sudamala Resort Jalan Pantai Pede Km 3 Labuan Bajo Nusa Tengara Timur, Jumat (19/8/20).

Disampaikan Bupati, Simalungun juga bagian dari Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) dan memilik jalan pesisir pantai terpanjang di Danaui Toba, namun sejak zaman kemerdekaan hingga saat ini belum tersentuh.

“Simalungun memiliki luas teritorial + 4372 Km², kami hanya mendapatkan anggaran yang minim, sementara kabupaten yang juga berada di kawasan Danau Toba yang lebih kecil dari kabupaten kami mendapatkan lebih besar dari Kabupaten Simalungun,” ungkap Radiapoh.

Bupati berharap, pemerintah pusat dapat memberikan dukungan dan bantuan khususnya infrakstur jalan. “Dan ketika Toba dan Samosir bagus, ini akan kelihatan pincang karena jalannya dari Simalungun,” tutur bupati. Radiapoh juga menjelaskan, Pemkab Simalungun juga ikut melakukan program pemerintah pusat dalam pemangkasan Keramba Jaring Apung (KJA) yang berada di perairan Danau Toba.

“Kami, pemerintah daerah sudah melakukan progres untuk mendukung program pemerintah pusat, namun kami memiliki keterbatasan anggaran,” ujarnya.

Di kesempatan itu, bupati juga menyampaikan bahwa Kabupaten Simalungun merupakan salah satu daerah lumbung beras di Provinsi Sumatera Utara, namun dalam beberapa dekade belakangan ini jaringan irigrasinya belum pernah tersentuh dan hampir 80 persen jaringan irigrasi di Simalungun rusak parah.

“Presiden juga mengatakan bahwa Simalungun merupakan lumbung beras di Sumatera Utara. Untuk itu, kami berharap melaui Kementerian terkait bisa memberikan perhatian dan dukungan atas pembangunan di Simalungun,” terangnya. (*/Singli Siregar)

Redaksi

Recent Posts

Tim Kamtib Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Cek Saluran Pembuangan Air

Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…

23 jam ago

Polsek Siantar Timur Bantu Korban kecelakaan untuk mendapatkan pertolongan pertama

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…

2 hari ago

Siap Menjamin Keamanan,Polres Pematangsiantar terjunkan 150 Personil Amankan 411 TPS Pilkada 2024

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…

2 hari ago

Polres Pematangsiantar Sambut 60 Personil BKO Sat Brimob Polda Sumut

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…

2 hari ago

Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024, Samapta Polres Pematangsiantar kuti Latihan Pengendalian Massa di Sat Brimobda Sumut Batalyon B Tebing Tinggi

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…

2 hari ago

Polda Sumut Siap Amankan 25 Ribu TPS Pilkada 2024 dengan menerjunkan 12 Ribu Personil

Medan - Konstruktif.id | Apel pergeseran pasukan Bantuan Kendali Operasi (BKO) Polda Sumut di Lapangan…

3 hari ago