Pematangsiantar | Konstruktif.ID – Partai Beringin Karya (Berkarya) gelar Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) Sumatera Utara (Sumut) di Siantar Hotel, Kelurahan Proklamasi, Kecamatan Siantar Barat, Kota Pematangsiantar, Sabtu (03/10/2020).
Rakorwil itu dibuka Ketua DPW Partai Berkarya Sumut, Haji Syaf Naaution. Rakorwil diikuti pengurus DPC Partai Berkarya tingkat kabupaten/kota se Sumut.
Selain itu, Rakorwil itu juga diikuti anggota DPRD (Dewan Perwakilan Rakyat Daerah), baik provinsi maupun kabupaten/kota yang ada di Sumatera Utara. Termasuk Ketua DPC Partai Berkarya Simalungun, Benfri Sinaga, yang juga anggota DPRD Simalungun.
Kemudian, tampak juga Calon Bupati Simalungun nomor 1, Radiapoh Hasiholan Sinaga (RHS) pada Rakorwil tersebut. RHS adalah Calon Bupati Simalungun yang didukung dan diusung Partai Berkarya bersama Partai Golkar, Partai Hanura, PKS dan Partai Perindo.
Pada acara itu, RHS menyampaikan ungkapan terimakasihnya terhadap Partai Berkarya, seiring dengan kepercayaan yang diberikan Partai Berkarya kepada dirinya dan Zonny Waldj (ZW) di Pilkada Simalungun 2020 ini.
Tak lupa, RHS berdoa, Rakorwil Partai Berkarya Sumut berjalan sukses, dan Partai Berkarya semakin kuat dan berkembang dimasa akan datang. Serta, Radiapoh juga berharap, agar seluruh kader partai tetap bersemangat, guna berjuang bersama, dalam memenangkan RHS-ZW di Pilkada Simalungun. (*)
Simalungun - Konstruktif.id | Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan…
Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…