Categories: Daerah

Eks Aktivis Ini Bela Edy Rahmayadi

 

Pakpak Bharat | Konstruktif. Id

Kader Partai Demokrat Pakpak Bharat, Sumatra Utara, Julwanri Munthe menilai pembawaan Gubernur Edy Rahmayadi memang agak keras dan terkesan kasar. Namun bisa dipastikan itu cuma kulit luar saja.

“Pada akhirnya beliau mengayomi dan merangkul,” ujar Julwanri Munthe, yang juga Ketua Badan Komunikasi Strategis Partai Demokrat Pakpak Bharat tersebut dalam keterangannya, Kamis, 30 Desember 2021.

“Penilaian awal atau preferensi kami memang harus disesuaikan, mau gimana lagi latar belakang militer, eks Pangkostrad. Yang bahaya kalau memang dasarnya sejak awal kita tidak suka, itu beda cerita, dasar gak sor itu bahaya,” imbuhnya.

Mantan aktivis yang pernah secara langsung berhadapan dengan mantan Panglima Kodam Bukit Barisan tersebut menilai tidak ada maksud tidak baik dari tindakan Gubernur Edy terhadap pelatih biliar yang kupingnya dijewer.

“Bukan membenarkan, memang jenis bahasa di militer selain bahasa lisan, ada bahasa tangan atau kaki bahkan, namun saya melihat menjewer itu tidak di antara itu. Untuk sekelas jenderal, itu bahasa kasih sayang,” katanya.

Julwanri mengaku, dirinya sudah mengkonfirmasi bahasa tangan dan kaki itu memang ada di militer. “Rahang saya pernah bergeser dibuat anggotanya saat kami pernah demo Makodam. Sekali lagi jeweran itu bukan di antara bahasa yang saya sebut di atas, namun bahasa kasih sayang sebagai satu kesatuan, sebagai satu tim untuk memajukan olahraga Sumatra Utara,” katanya.

Soal pembawaan, nada suara dan lain-lain kata dia, bisa dimaklumi apalagi sudah diakui secara terbuka untuk senyum pun Gubernur Edy susah.

“Positif saja, mungkin Bang Edy ingin memelihara semangat para pelatih sampai PON Sumut 2024 dan setiap undangan harus antusias untuk gerakan bersama dengan tidak luput satu orang pun. Jelas bukan soal gila hormat seperti yang banyak dalam pemberitaan,” tutur alumni Ilmu Politik USU tersebut. (*/Gabriel Simanjuntak) 

Redaksi

Recent Posts

Pelaksanaan Pilkada di Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Lancar *Paslon Boby/Surya Raih 420 Suara, Edy/Hasan Peroleh 124 Suara

Simalungun - Konstruktif.id | Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan…

4 jam ago

Tim Kamtib Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Cek Saluran Pembuangan Air

Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…

1 hari ago

Polsek Siantar Timur Bantu Korban kecelakaan untuk mendapatkan pertolongan pertama

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…

2 hari ago

Siap Menjamin Keamanan,Polres Pematangsiantar terjunkan 150 Personil Amankan 411 TPS Pilkada 2024

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…

2 hari ago

Polres Pematangsiantar Sambut 60 Personil BKO Sat Brimob Polda Sumut

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…

2 hari ago

Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024, Samapta Polres Pematangsiantar kuti Latihan Pengendalian Massa di Sat Brimobda Sumut Batalyon B Tebing Tinggi

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…

2 hari ago