Categories: Peristiwa

Kapolres Tapteng AKBP Sukamat Dimutasi ke Polda Sumut, Ini Penggantinya

Kapolres Tapteng AKBP Sukamat Dimutasi ke Polda Sumut, Ini Penggantinya

Tapteng / Konstrukrif. id

Kapolres Tapteng AKBP Sukamat dipromosikan menduduki jabatan baru sebagai Kasubbagnevopswil Baganev Robinops Staf Operasional (SOPS) POLRI di Polda Sumatra Utara (Sumut).

Hal ini berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/1378/V/KEP/2020 TANGGAL 1-5-2020.

Saat dikonfirmasi SmartNews, Tapanuli lewat pesan tertulis WhatsApp, Jumat (1/5/2020) pagi, AKBP Sukamat mengucapkan terima kasih. “Terima kasih,” jawab pria kelahiran Demak, 5 Juli 1980.

Dalam surat telegram Kapolri tersebut, pengganti AKBP Sukamat adalah Nicola Dedy Arifianto yang bertugas di Polda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) sebagai Kasubditregident Ditlantas.

Untuk diketahui, AKBP Sukamat bertugas di Polres Tapteng pada 2018 menggantikan AKBP Hari Setyo Budi.

Memang sebelum AKBP Sukamat, jabatan Kapolres Tapteng saat itu sempat dipercayakan kepada mantan Kapolres Pakpak Bharat AKBP Ganda MH Saragih untuk menggantikan AKBP Hari Setyo Budi.

Serah terima jabatan (Sertijab) pun telah berlangsung di Mapolda Sumut dipimpin mantan Kapoldasu Irjen Pol Agus Andrianto, pada Jumat 16 November 2018 lalu.

AKBP Hari Setyo Budi kemudian dipercaya menduduki jabatan barunya sebagai Kabag Dalpres SDM Polda Sumut.

Sebelum dilaksanakan pisah sambut antara AKBP Hari Setyo Budi dengan AKBP Ganda MH. Saragih, kembali keluar mutasi jabatan di lingkungan Polri.

Hal itu sesuai dengan Surat Telegram Kapolri nomor : 2947/XI/2018 tanggal (17 /11/2018). AKBP Ganda MH Saragih dipercaya, atau dipromosikan menjabat Kapolres Metro Polda Lampung.

Sementara, jabatan Kapolres Tapteng dipercayakan kepada AKBP Sukamat yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit Regident Ditlantas Polda Aceh. (snt)

Redaksi

Recent Posts

Pelaksanaan Pilkada di Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Lancar *Paslon Boby/Surya Raih 420 Suara, Edy/Hasan Peroleh 124 Suara

Simalungun - Konstruktif.id | Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan…

10 jam ago

Tim Kamtib Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Cek Saluran Pembuangan Air

Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…

1 hari ago

Polsek Siantar Timur Bantu Korban kecelakaan untuk mendapatkan pertolongan pertama

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…

3 hari ago

Siap Menjamin Keamanan,Polres Pematangsiantar terjunkan 150 Personil Amankan 411 TPS Pilkada 2024

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…

3 hari ago

Polres Pematangsiantar Sambut 60 Personil BKO Sat Brimob Polda Sumut

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…

3 hari ago

Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024, Samapta Polres Pematangsiantar kuti Latihan Pengendalian Massa di Sat Brimobda Sumut Batalyon B Tebing Tinggi

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…

3 hari ago