SIANTAR | Konstruktif. Id
Inna lillahi wa inna ilaihi roji’un. Jajaran Polres Siantar dikejutkan dengan berita duka. Kapolsek Siantar Martoba AKP Amir Mahmud telah berpulang ke rahmatullah, Selasa (14/12) pagi.
Mantan Kanit Laka Polres Simalungun itu meninggal setelah sempat dirawat di Rumah Sakit (RS) Tentara, Jalan Gunung Simanuk-manuk, Kecamatan Siantar Barat, Kota Siantar.
Penyebab meninggal dunia diketahui karena penyakit diabetes yang selama ini dideritanya. Rumah duka di Jalan Anjangsana, Karangsari, Kabupaten Simalungun. Kapolres Siantar AKBP Boy Sutan Binanga Siregar melayat ke sana.
Kapolres bersama jajarannya itu terlihat menyalami keluarga almarhum. Begitu juga personel TNI dan para pelayukup at datang silih berganti untuk mengucapkan belasungkawa mendalam.
Kapolres Siantar membenarkan almarhum meninggal dunia karena sakit diabetes. Selanjutnya kata Kapolres, jenazah almarhum akan diterbangkan menggunakan pesawat ke kampung halaman di Jawa Tengah.
“Meninggal dunia karena sakit diabetes. Informasi yang kami terima, almarhum ninggal sekitar pukul 10.00 WIB tadi. Jenazahnya akan dibawa ke Brebes, Kecamatan Bumiayu, Kabupaten Jawa Tengah,” katanya.
Kapolres menambahkan, almarhum tutup usia 56 tahun. Sosoknya dikenal baik oleh semua orang, termasuk suka membantu dengan menggunakan uang pribadi.
Matatias Gea, wartawan yang sehari-hari meliput di Polres Siantar akrab disapa Gea mengungkapkan, almarhum sosok yang ramah dan baik dalam berteman. Pribadinya cukup disegani semasa menjabat sebagai Kapolsek Martoba.
“Almarhum nggak pendiam, kemudian asyik dan mudah berteman. Kadang mau sharing- sharing ilmu dan pengalaman. Kebetulan almarhum di bidang hukum. Selamajat jalan buat almarhum, semoga dilapangkan kuburnya,” ucap Gea. (*/Gabriel Simanjuntak)
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Polres Pematangsiantar melalui Kapolsek Siantar Utara AKP Nelson Aritonang SH pimpin…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Polres Pematangsiantar berhasil mengungkap kasus perjudian online dalam mendukung Program Asta…
Simalungun - Konstruktif.id | Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melaksanakan patroli keliling memeriksa seluruh bangunan…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kasat Lantas Polres Pematangsiantar, AKP Gabriellah A. Gultom SIK. MH pimpin…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Polsek Siantar Martoba melalui Bhabinkamtibmas Kelurahan Bah Sorma AIPTU Napena Karo…