Categories: DaerahNews

Kapolsek Tebingtinggi Pantau Perbaikan Tanggul Sibaro

Tebingtinggi | Konstruktif.id

Kapolsek Tebingtinggi Resor Tebingtinggi Iptu Dhira S.Simanjuntak, SH.MH, Selasa( 24/11/20) melakukan peninjauan dan kontrol langsung perbaikan tanggul sungai Sibarao yang pecah, di Dusun VIII Karya Tani Desa Bah Sumbu dan Dusun II Desa Meriah Padang Kec. Tebingtinggi Kab. Sergai.

Kasubag Humas Polres Tebingtinggi AKP.Josua Nainggolan, Rabu (25/11/20) dalam pres releasenya mengatakan bahwa selain meninjau tanggul yang jebol, Kapolsek juga memberikan bantuan beras dari Bapak Kapolres Tebingyinggi.

Pembagian beras sebanyak 40 (empat puluh) karung bantuan dari Bapak Kapolres Tebing Tinggi AKBP JAMES P. HUTAGAOL, SIK di Dusun VIII Karya Tani Desa Bah Sumbu dibantu oleh Babinsa, Bhabinkamtibmas, Perangkat Desa dan Personil Polsek Tebingtinggi.

Kegiatan dilanjutkan dengan Tinjau dan kontrol kembali perbaikan tanggul sungai yang masih dalam perbaikan.

Saat ini tanggul yang pecah sudah diperbaiki dan tidak ada lagi tanggul yang bocor yang dapat menggenangi pemukiman masyarakat, kata Nainggolan.

Juga disampaikan Nainggolan bahwa alat berat milik PT. Waskita Karya telah dikembalikan dari Lokasi. Debit air di sungai Sibarao saat ini Normal dan pemukiman warga tidak ada yang tergenang air, ujarnya.

Dan pada Pukul 17.30 Wib Kapolsek Tebingtinggi juga membagikan beras sebanyak *65 (enam puluh lima) karung bantuan dari Kapolres Tebingtinggi AKBP JAMES P. HUTAGAOL, S.IK kepada warga yang terdampak banjir di Dusun II Singgahan Raja Desa Meriah Padang Kec. Tebingtinggi Kab. Sergai.

Polsek Tebingtinggi tinjau perbaikan tanggul.

Kapolsek Tebingyinggi, Kades Meriah Padang, Babinsa dan Bhabinkamtibmas tinjau langsung perbaikan tanggul yang pecah yang menggenangi pemukiman warga di Dusun II Singgahan Raja Desa Meriah Padang.

Dan sampai saat ini 1 (satu) unit alat berat PT. Waskita Karya* masih berada di Dusun II Singgahan Raja Desa Meriah Padang, untuk perbaikan Tanggul yang pecah dan dilanjutkan esok hari.

Situasi sampai saat ini Aman dan Baik serta korban Jiwa tidak ada dalam kejadian tanggul yang bocor tersebut, terang Nainggolan. (Samsudin Silitonga)

Konstruktif

Recent Posts

Pelaksanaan Pilkada di Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Lancar *Paslon Boby/Surya Raih 420 Suara, Edy/Hasan Peroleh 124 Suara

Simalungun - Konstruktif.id | Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan…

12 jam ago

Tim Kamtib Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Cek Saluran Pembuangan Air

Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…

2 hari ago

Polsek Siantar Timur Bantu Korban kecelakaan untuk mendapatkan pertolongan pertama

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…

3 hari ago

Siap Menjamin Keamanan,Polres Pematangsiantar terjunkan 150 Personil Amankan 411 TPS Pilkada 2024

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…

3 hari ago

Polres Pematangsiantar Sambut 60 Personil BKO Sat Brimob Polda Sumut

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…

3 hari ago

Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024, Samapta Polres Pematangsiantar kuti Latihan Pengendalian Massa di Sat Brimobda Sumut Batalyon B Tebing Tinggi

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…

3 hari ago