Tebingtinggi | Konstruktif.id – Seorang karyawati mini market di Kota Tebingtinggi, Sumatera Utara, berinisial R dinyatakan positif Covid-19 berdasarkan hasil pemeriksaan swab. Kini dirawat di salah satu rumah sakit di Tebingtinggi.
“Pasien adalah salah seorang karyawati minimarket bidang supervisor dan tinggal di Kecamatan Padang Hilir Kota Tebingtinggi,” kata Juru bicara GTPP Covid-19 Kota Tebingtinggi yang juga Kadis Kesehatan dr Nanang Fitra Aulia, di Tebingtinggi, seperti dilansir Antara, Jumat (3/7).
GTPP Covid-19 Tebingtinggi bersama Danramil dan Polri didampingi lurah dan kepala Lingkungan mendatangi kediaman karyawati itu untuk mengevakuasi pasien ke rumah sakit sekaligus melakukan tindakan-tindakan yang diperlukan sesuai protokol yang ada.
“Tadi malam kita terima informasi tentang kasus positif Covid-19 ini. Yang bersangkutan memiliki riwayat perjalanan dari Kota Medan,” kata dr. H. Nanang.
Mini market tempat R bekerja untuk sementara juga sudah ditutup dan dilakukan sterilisasi lebih kurang selama 4 atau 5 hari ke depan.
“Pagi tadi juga sudah dilakukan rapid test terhadap karyawan lain di minimarket itu dan Alhamdulillah hasilnya semua nonreaktif,” katanya.
Selain menutup mini market, GTPP juga melakukan tracing di sekitar kediaman pasien sekaligus melakukan pemeriksaan terhadap keluarga serta siapa saja yang telah kontak dengan pasien.
“Kami anjurkan kepada karyawan mini market dan keluarga pasien untuk melakukan isolasi mandiri selama 14 hari,” kata Nanang. (merdeka)
Simalungun - Konstruktif.id | Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan…
Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…