Categories: Peristiwa

Mantan Anggota DPR RI Ngamuk Acaranya Dibubarkan Aparat di Solok

Mantan Anggota DPR RI Ngamuk Acaranya Dibubarkan Aparat di Solok

Solok / Konstruktif. id

Mantan anggota DPR RI yang juga calon bupati Solok Epyardi Asda, ngamuk karena acaranya yang mengumpulkan banyak orang dibubarkan aparat.

Politisi PAN itu membagikan sembako kepada warga, dengan cara mengumpulkan orang banyak di satu tempat. Aparat membubarkan kerumunan itu, lantaran dinilai melanggar aturan pembatasan sosial berskala besar atau PSBB.

Saat pembubaran itu, direkam oleh warga dan videonya telah beredar luas di sosial media Facebook dan juga Whatsapp grup. Dalam video itu, terlihat Epyardi Asda, sedang marah-marah dihadapan aparat Satpol PP dan juga anggota Polres Solok.

Politisi partai PAN yang pernah tiga periode sebagai anggota DPR RI itu, tak terima acaranya dibubarkan aparat. Calon bupati Solok yang rencananya akan bertarung dalam pilkada serentak tahun 2020 ini, membagikan sembako kepada warga, dengan cara mengumpulkan banyak orang di satu tempat di nagari Sirukam kecamatan Payung sekaki kabupaten Solok.

Meskipun acara pembagian bantuan untuk warga yang terdampak wabah covid19 itu juga dihadiri wakil bupati Solok Yulfadri Nurdin, tim gugus tugas percepatan penanganan covid19 yang dikomandoi kepala Satpol Pp kabupaten Solok Efriadi, tetap membubarkannya.

Pasalnya, dalam penerapan PSBB yang telah dilakukan sejak tanggal 22 April itu, warga dilarang berkumpul dalam jumlah banyak. Saat itu, diperkirakan lebih seratus orang, berkumpul untuk mendapatkan bantuan sembako.

Menurut Epyardi Asda, didaerah tersebut tidak ada warganya yang terjabgkit virus corona, karena keseharian bekerja disawah. Dalam rekaman video tersebut, Epyardi juga mengancam tak akan lagi memakai anggota Satpol PP tersebut jika ia terpilih nanti menjadi bupati. Epyardi adalah mantan anggota DPR RI sejak tahun 2004 hingga 2019 dari partai PPP. Tahun 2019 ia maju dengan partai PAN dan tak terpilih. Kini ia mencoba peruntungan menjadi calon bupati Solok.(art)

Redaksi

Recent Posts

Pelaksanaan Pilkada di Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Lancar *Paslon Boby/Surya Raih 420 Suara, Edy/Hasan Peroleh 124 Suara

Simalungun - Konstruktif.id | Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan…

14 jam ago

Tim Kamtib Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Cek Saluran Pembuangan Air

Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…

2 hari ago

Polsek Siantar Timur Bantu Korban kecelakaan untuk mendapatkan pertolongan pertama

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…

3 hari ago

Siap Menjamin Keamanan,Polres Pematangsiantar terjunkan 150 Personil Amankan 411 TPS Pilkada 2024

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…

3 hari ago

Polres Pematangsiantar Sambut 60 Personil BKO Sat Brimob Polda Sumut

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…

3 hari ago

Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024, Samapta Polres Pematangsiantar kuti Latihan Pengendalian Massa di Sat Brimobda Sumut Batalyon B Tebing Tinggi

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…

3 hari ago