Balige | Konstruktif.id
Sesosok mayat laki-laki ditemukan di jalan lintas Sumatera, tepatnya Sopo Surung, Kelurahan Sangkar Ni Huta, Kecamatan Balige, Kabupaten Toba, Selasa (16/03), sekira Pukul 22.30 WIB.
Dari keterangan saksi-saksi yang diperiksa polisi Polsek Balige Ferdian Sitompul (20) dan Sahat Sitorus (35) mengatakan Korban adalah Matius Sembiring (39), pekerjaan Wiraswasta beralamat Kelurahan Sangkar Ni Huta Kecamatan Balige Kabupaten Toba.
Bermula Selasa tanggal 16 Maret 2021, sekira Pukul 21.00 WIN, Poltak Siahaan dkk, sedang minum tuak di rumah kontrakan Batara Sihotang di Kelurahan Sakkar Ni Huta Balige. Beberapa saat kemudian Matius Sembiring datang dan bergabung minum, dan saat itu kondisi korban sudah dalam keadaan mabuk.
Sehingga, saksi Sahat Sitorus yg berada di tempat tersebut mengamankan Matius Sembiring (39) membawa pulang ke tempat kostnya yg tidak berapa jauh dari tempat mereka minum-minum.
Setengah jam kemudian korban kembali mendatangi tempat semula sambil membawa sebilah parang, sambil mengancam Poltak Siahaan dkk. Saat itulah pelaku Poltak Siahaan dkk berhasil mengamankan Parang yang dibawa oleh Matius Sembiring.
Selanjutnya di ketahui dari keterangan saksi-saksi yang bernama Poltak Siahaan (34), Josua Hutagaol (25), Perancis Alberto Tampubolon (28), melakukan penganiayaan terhadap korban.
Setelah korban tidak berdaya, para pelaku membiarkan korban tergeletak di tempat kejadian penganiayaan.
Beberapa saat kemudian Poltak Siahaan mengambil mobil Nissan Terano Nopol B 8449 PJ, menaikkan korban ke dalam mobil tersebut memboyong ke Rumah Sakit HKBP Balige dan mengatakan bahwa korban, ditemukan di pinggir jalan.
Kapolsek Balige AKP Agu Salim Siagian mengatakan pihak Rumah Sakit HKBP Balige menghubungi pihak Kepolisian Polsek Balige tentang kejadian tersebut.
Beberapa saat kemudian, Polisi tiba di rumah sakit HKBP Balige. Pelaku Poltak Siahaan dkk, tidak berada lagi dirumah sakit.
Kemudian hasil penyelidikan, Polisi mencurigai korban mati tidak wajar, dilakukan pengembangan ternyata korban meninggal dunia akibat penganiayaan.
Kapolsek Balige AKP Agu Salim Siagian, Kanit Binmas Iptu Marlen Sitanggang dan anggota, bersama Reskrim Polsek Balige, melakukan penangkapan terhadap yang diduga pelaku, dan di amankan di Polsek Balige untuk Pemeriksaan lebih lanjut. (Edward Sibuea).
Simalungun - Konstruktif.id | Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan…
Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…