Pandemi Corona, Ketua DPRD Medan Hasyim SE Minta Sekolah Swasta Kurangi Uang Sekolah
Medan / Konstruktif. id
Ketua DPRD Medan Hasyim meminta agar yayasan pendidikan sekolah swasta mengurangi uang sekolah dan meniadakan uang administrasi selama Covid-19 masih mewabah.
“Banyak hal-hal buruk yang dialami masyarakat selama pandemi corona. Dunia usaha mengalami kelesuan serius. Banyak yang gulung tikar sehingga perusahaan tutup lalu mem-PHK karyawan, minimal dirumahkan,” kata Hasyim kepada wartawan, Sabtu (09/05/2020).
Oleh sebab itu, Hasyim meminta pihak sekolah harus mengambil kebijakan bijaksana untuk untuk meringankan beban ekonomi orangtua murid. Kebijakan uang sekolah harus diklasifikasi seperti pengurangan sampai mengratiskan kepada murid yang orangtuanya paling terdampak corona.
Menurut dia, selama sekolah diliburkan, biaya operasional sekolah sangat jauh berkurang. Seperti biaya air, listrik, telepon, pembelian alat tulis kantor, pengeluaran anggaran untuk bahan bakar minyak dan pengeluaran lainnya sangat berkurang.
“Berkurangnya pengeluaran sekolah harus bisa dikonpensasikan dengan mengurangi uang sekolah dan menggratiskan uang adiminstrasi. Saya rasa uang adimistrasi ini harus digratiskan untuk sementara, ini akan sangat membantu keuangan orangtua murid,” tuturnya.(Media apa kabar).
Simalungun - Konstruktif.id | Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan…
Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…