Categories: Daerah

Pardomuan Simanjuntak: Humatob Sangat Berperan Menjaga dan Melestarikan Adat Budaya Batak Toba

Hutabayu Raja | Konstruktif.id – Ketua DPD Himpunan Masyarakat Batak Toba (Humatob), Pardomuan Nauli Simanjuntak menyampaikan, bahwa Humatob itu perkumpulan hubungan emosional masyarakat Batak Toba.

Hal itu diungkapkannya saat menyerahkan SK formateur tunggal pembentukan kepengurusan DPC Humatob Kecamatan Hutabayu Raja kepada Efendi Nur Simanullang, Sabtu (22/08/2020).

“Agar generasi muda tidak tergerus pemahamannya terkait budaya, adat istiadat dan bahasa Batak,” kata Pardomuan Simanjuntak.

Dijelaskan Pardomuan Simanjuntak, bahwa Humatob sangat berperan dalam menjaga dan melestarikan budaya adat istiadat dan bahasa Batak Toba.

“Informasi sangat penting sekali, untuk menyalurkan potensi yang ada di keluarga besar Humatob,” kata Pardomuan Simanjuntak mengingatkan masyarakat Batak Toba di kecamatan tersebut.

Sementara itu, Ketua Badan Pendiri, Garogol Butarbutar, menyampaikan kilas balik sejarah terbentuknya Humatob.

Kemudian penerima SK Ketua Formateur Efendi Nur Simanullang menyampaikan, bagaimana dirinya tertarik dengan wadah Humatob yang punya visi-misi menjaga dan melestarikan seni budaya, adat, bahasa dan aksara Batak Toba.

“Saya yerpanggil untuk membantu menjaga dan melestarikan seni budaya, adat, bahasa dan aksara Batak Toba,” kata Efendi Simanullang yang menjelaskan bagaimana dirinya membangun komunikasi dengan masyarakat Batak Toba di Kecamatan Hutabayu Raja.(Singly)

Redaksi

Recent Posts

Pelaksanaan Pilkada di Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Lancar *Paslon Boby/Surya Raih 420 Suara, Edy/Hasan Peroleh 124 Suara

Simalungun - Konstruktif.id | Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan…

4 jam ago

Tim Kamtib Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Cek Saluran Pembuangan Air

Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…

1 hari ago

Polsek Siantar Timur Bantu Korban kecelakaan untuk mendapatkan pertolongan pertama

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…

2 hari ago

Siap Menjamin Keamanan,Polres Pematangsiantar terjunkan 150 Personil Amankan 411 TPS Pilkada 2024

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…

2 hari ago

Polres Pematangsiantar Sambut 60 Personil BKO Sat Brimob Polda Sumut

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…

2 hari ago

Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024, Samapta Polres Pematangsiantar kuti Latihan Pengendalian Massa di Sat Brimobda Sumut Batalyon B Tebing Tinggi

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…

2 hari ago