Categories: PROFIL

Pdt Dr Pahala Simanjuntak Calon Kadep Koinonia HKBP

Pematangsiantar | Konstruktif.id

Perhelatan Sinode Godang HKBP yang akan digelar 9 – 13 Desember 2020 di Seminarium Sipohon, tinggal beberapa hari.

Salah satu agenda SG adalah pemilihan Ephorus, Sekjen dan 3 orang Kadep.

Salah seorang calon Kadep yang potensial terpilih adalah Pdt Dr Pahala Simanjuntak.

“Dua prioritas saya jika dipilih oleh sinodestan menjadi Kadep Koinonia yaitu meminimalisasi pesta-pesta gereja yg menghabiskan banyak biaya dan pengeluaran. Kedua, mengusahakan kesejahteraan pelayan fulltimer dan pensiunan HKBP serta keluarga. Khusus kesejahteraan ini akan mengajak warga jemaat untuk memikirkannya,” ungkap Pdt Pahala.

Menurutnya, Koinonia merupakan pelayanan gereja ke dalam dan ke luar. Ke dalam yaitu ke HKBP sendiri dan denominasi yg oikumenis dicbawah PGI, sedangkan keluar ialah gereja-gereja di luar negeri yg menjadi mitra.

“Maka gerakan oikumenis harus digalakkan. HKBP tidak bisa kuat kalau hanya dirinya sendiri. Tetapi, harus bermitra dengan gereja lain dan juga pemerintah. Gereja tdk anti kepede negara atau pemerintah tetapi harus saling melayani,” tambahnya.

Dikatakannya, HKBP harus terus menyuarakan suara kenabian kepada pemerintah. Mengundang warga jemaat yang pakar di bidangnya untuk membekali jemaat, seperi politik, sosial, pertanian dan lain-lain.

“Intinya Departemen Koinonia merupakan motor penggerak pelayanan gereja di dunia, maka HKBP akan melakukan itu,” tandasnya.

Pardomuan Nauli Simanjuntak yang selama ini aktif mendukung Pdt Dr Pahala Simanjuntak untuk maju menjadi kandidat Kadep Koinonia HKBP mengungkap alasannya.

“Saya mendukung Pdt Dr Pahala menjadi calon jajaran pimpinan di HKBP bukan semata karena semarga. Bukan alasan primordial kemargaan, tetapi berdasar track record beliau. Semua prasyarat menjadi Kadep Koinonia dimilikinya,” katanya.

Prasyarat yang dimaksudkan Pardomuan adalah kadar intelektualitas, spritualitas dan kemampuan merangkul semua stake holder di HKBP.

“Kepada sinodesten, saya mengharapkan memilih calon Kadep dengan pertimbangan objektif rasional. Pdt Dr Pahala, sosok yang lebih cocok dibanding calon lainnya,” tutupnya.(**)

Konstruktif

Recent Posts

Pelaksanaan Pilkada di Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Lancar *Paslon Boby/Surya Raih 420 Suara, Edy/Hasan Peroleh 124 Suara

Simalungun - Konstruktif.id | Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan…

12 jam ago

Tim Kamtib Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Cek Saluran Pembuangan Air

Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…

2 hari ago

Polsek Siantar Timur Bantu Korban kecelakaan untuk mendapatkan pertolongan pertama

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…

3 hari ago

Siap Menjamin Keamanan,Polres Pematangsiantar terjunkan 150 Personil Amankan 411 TPS Pilkada 2024

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…

3 hari ago

Polres Pematangsiantar Sambut 60 Personil BKO Sat Brimob Polda Sumut

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…

3 hari ago

Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024, Samapta Polres Pematangsiantar kuti Latihan Pengendalian Massa di Sat Brimobda Sumut Batalyon B Tebing Tinggi

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…

3 hari ago