Categories: Daerah

Pelaku Jambret Ditangkap Sat Reskrim Polres Tebingtinggi

Tebingtinggi | Konstruktif.id

Sat Reskrim Polres Tebingtinggi pada Rabu (3/2) sekira pukul 18.30 WIB, telah melakukan penangkapan terhadap 1 (satu) orang pelaku pencurian dengan pemberatan (Jambret) di Jl Tusam Kelurahan Bagelen Kota Tebingtinggi.

Kapolres Tebingtinggi AKBP Agus Sugiyarso SIK, didampingi Kasat Reskrim
AKP Wirhan Arif SH SIK MH melalui Kasubag Humas AKP Josua Nainggolan, Kamis (4/2) di Mapolres Tebingtinggi membenarkan penangkapan tersebut.

Dijelaskan Kasubag Humas, bahwa penangkapan tesebut karena adanya pengaduan korban Dumaria Samosir, (58) warga Jalan Gatot Subroto Kelurahan Lubuk Raya, Kecamatan Padang Hulu, Tebingtinggi, dengan Grace Panjaitan (21), warga Jalan Gatot Subroto Kota Tebingtinggi, yang dijambret di depan Kantor Pajak Jalan Mayjen Sutoyo Kota Tebingtinggi oleh pelaku.

Belakangan pelaku diketahui bernama M Erwansyah alias Wawan (21) warga Dusun XV Desa Sukadame Kabupaten Sergai, dengan batang bukti 1 (satu) unit HP merk Oppo A92 warna biru.

Adapun Kronologis Kejadian dan Penangkapan, pada hari Minggu 24 Januari 2021 Pukul 07.50 WIB, korban sedang naik sepeda motor di depan kantor Pajak di Jl Mayjen Sutoyo Kota Tebingtinggi. Korban dibonceng putrinya Grace, tiba-tiba datang 1 unit sepeda motor RX King berboncengan merampas tas korban merk bonia berisi uang Rp 1.900.000, KTP dan 1 unit Hp merk Oppo A 92 warna biru, yang disandang korban, dan tali tas putus dan tas berhasil di bawa lari pelaku.

Atas kejadian tersebut Korban merasa keberatan dan membuat Laporan ke Polres Tebingtinggi

Mendapat laporan tersebut polisi melakukan penyelidikan terhadap pelaku, dan beberapa hari kemudian selanjutnya personil mendapati pelaku sedang berada di Jl Tusam Kelurahan Bagelen Kota Tebingtinggi, tepatnya di dekat Lapangan Voli. Kemudian pelaku dan barang bukti di bawa ke Sat Reskrim Polres Tebingtinggi (Samsudin Silitonga).

Redaksi

Recent Posts

Pelaksanaan Pilkada di Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Lancar *Paslon Boby/Surya Raih 420 Suara, Edy/Hasan Peroleh 124 Suara

Simalungun - Konstruktif.id | Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan…

14 jam ago

Tim Kamtib Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Cek Saluran Pembuangan Air

Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…

2 hari ago

Polsek Siantar Timur Bantu Korban kecelakaan untuk mendapatkan pertolongan pertama

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…

3 hari ago

Siap Menjamin Keamanan,Polres Pematangsiantar terjunkan 150 Personil Amankan 411 TPS Pilkada 2024

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…

3 hari ago

Polres Pematangsiantar Sambut 60 Personil BKO Sat Brimob Polda Sumut

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…

3 hari ago

Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024, Samapta Polres Pematangsiantar kuti Latihan Pengendalian Massa di Sat Brimobda Sumut Batalyon B Tebing Tinggi

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…

3 hari ago