Categories: Daerah

Pemko Tebingtinggi Beri Bantuan Sembako ke Tiga Panti Sosial

Tebingtinggi | Konstruktif – Tiga panti sosial di Tebingtinggi, masing-masing Panti Asuhan Amaliyah Jalan Soekarno Hatta, Panti Jompo Yasobas dan Panti Jompo Avalokitesvara Hong San See Temple menerima bantuan paket sembako dari Pemerintah Kota Tebingtnggi melalui Dinas Sosial pada kegiatan Peningkatan Kesejahteraan Panti Sosial menyambut Hari Jadi Ke-103 Kota Tebingtnggi yang diserahkan Wakil Walikota H Oki Doni Siregar, Kamis (25/06/2020).

Wakil Walikota mengatakan, kebaikan itu bukan hanya ketika kita mampu beribadah dan bersujud di hadapan Tuhan menyembah Allah SWT, tetapi kebaikan itu juga ketika kita mampu memberikan yang terbaik yang kita miliki kepada orang lain yang membutuhkan.

“Maka pada hari ini Pemko Tebingtinggi dalam rangka Hari Jadi ke 103 memberikan bantuan kepada panti asuhan dan panti jompo yang Insya Allah mungkin sangat membutuhkannya seperti anak-anak yatim dan kaum lansia,” ujar Oki.

Bantuan berupa bahan pangan seperti beras, gula, minyak goreng, mie instan, telur, susu, biskuit dan lainnya sebanyak 3 paket merupakan program Pembinaan Panti Sosial dari Dinsos Kota Tebingtnggi tahun 2020. (Sam)

Redaksi

Recent Posts

Pelaksanaan Pilkada di Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Lancar *Paslon Boby/Surya Raih 420 Suara, Edy/Hasan Peroleh 124 Suara

Simalungun - Konstruktif.id | Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan…

1 jam ago

Tim Kamtib Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Cek Saluran Pembuangan Air

Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…

1 hari ago

Polsek Siantar Timur Bantu Korban kecelakaan untuk mendapatkan pertolongan pertama

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…

2 hari ago

Siap Menjamin Keamanan,Polres Pematangsiantar terjunkan 150 Personil Amankan 411 TPS Pilkada 2024

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…

2 hari ago

Polres Pematangsiantar Sambut 60 Personil BKO Sat Brimob Polda Sumut

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…

2 hari ago

Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024, Samapta Polres Pematangsiantar kuti Latihan Pengendalian Massa di Sat Brimobda Sumut Batalyon B Tebing Tinggi

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…

2 hari ago