Categories: Kriminal

Pengusaha Rental Mobil dan Keluarganya Ditemukan Membusuk

Sukoharjo | Konstruktif.id – Warga Dusun Selemben, Desa Duwet, Baki, Sukoharjo, digegerkan dengan penemuan mayat. Empat mayat yang merupakan satu keluarga kondisinya sudah membusuk itu ditemukan pada Jumat malam, 21 Agustus 2020.

Ketua RW 5 Selemben Suratno mengatakan, penemuan mayat satu keluarga di dalam rumah itu berawal dari adanya tetangga yang akan merental mobil. Diketahui korban yang bernama Suranto merupakan pemilik usaha rental mobil.

“Habis Isya itu ada tetangga yang mau rental terus ada warga yang nginguk(melihat) lewat jendela melihat Pak Suranto sudah mengkungkung (terbujur kaku) dan membengkak,” kata dia saat ditemui di lokasi penemuan mayat, Sabtu, 22 Agustus 2020.

Menurut Suratno, berdasarkan keterangan dari sejumlah tetangga memang mencium bau busuk. Hanya saja warga tidak menduga jika bau tersebut merupakan mayat keluarga pemilik rental mobil yang sudah membusuk. “Warga sudah merasakan bau busuk itu. Setelah tahu ada penemuan mayat keluarga Pak Suranto warga langsung berkerumun di sekitar rumah,” jelasnya.

Saat ditemukan, lanjut dia, kondisi mayat satu keluarga itu ditemukan dalam kondisi terpisah. Selain itu, saat ditemukan kondisi semua mayat telah membusuk dan membengkak.

“Ada empat mayat yang ditemukan. Jenazah suami dan istri jadi satu, sedangkan dua anaknya terpencar,” kata dia.

Sedangkan dari keterangan tetangga, terakhir kali anggota keluarga tersebut terlihat beraktivitas pada hari Rabu pagi lalu. Saat itu istri Suranto terlihat mengikuti kegiatan olahraga. “Terakhir Rabu itu, istrinya Mbak Ida masih ikut senam pagi,” ucapnya.

Sementara itu, Kapolres Sukoharjo AKBP Bambang Yugo Pamungkas belum bisa dihubungi untuk dimintai keterangan terkait kasus penemuan mayat satu keluarga itu. (K1)

Redaksi

Recent Posts

Pelaksanaan Pilkada di Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Lancar *Paslon Boby/Surya Raih 420 Suara, Edy/Hasan Peroleh 124 Suara

Simalungun - Konstruktif.id | Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan…

6 jam ago

Tim Kamtib Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Cek Saluran Pembuangan Air

Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…

1 hari ago

Polsek Siantar Timur Bantu Korban kecelakaan untuk mendapatkan pertolongan pertama

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…

3 hari ago

Siap Menjamin Keamanan,Polres Pematangsiantar terjunkan 150 Personil Amankan 411 TPS Pilkada 2024

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…

3 hari ago

Polres Pematangsiantar Sambut 60 Personil BKO Sat Brimob Polda Sumut

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…

3 hari ago

Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024, Samapta Polres Pematangsiantar kuti Latihan Pengendalian Massa di Sat Brimobda Sumut Batalyon B Tebing Tinggi

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…

3 hari ago