Categories: SIANTAR

Plt Wali Kota Pematang Sianțar Hadiri Upacara Penurunan Bendera, Kajari jadi Inspektur Upacara

Pematangsiantar, Konstruktif.id

Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kota Pematang Siantar Jurist Precisely SH MH bertindak sebagai Inspektur Upacara Penurunan Bendera dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia. Upacara yang berlangsung di Lapangan H Adam Malik, Rabu (17/8/2022) sekitar pukul 16.30 WIB dihadiri Plt Wali Kota Pematang Siantar dr Susanti Dewayani SpA.

Penurunan bendera dilaksanakan dengan baik oleh Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Pematang Siantar Tahun 2022. Paskibraka ini terdiri dari siswa-siswi berbagai sekolah tingkatan SMA/SMK di Kota Pematang Siantar.

Bendera merah putih yang sudah diturunkan dibawa ke Balai Kota Pematang Siantar dan diterima oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Budi Utari Siregar AP.

(f:ist/konstruktif)

Turut hadir, Kapolres Pematang Siantar AKBP Fernando SH SIK, Ketua DPRD Kota Pematang Siantar Timbul Marganda Lingga SH, Ketua Pengadilan Negeri Kota Pematang Siantar Afrizal Hady SH MH, Wadan Denpom I/1 Pematang Siantar Mayor CPM Antonius Sembiring SH, Dan Yonif 122/Tombak Sakti Letkol Inf Antony Tri Wibowo, Danki Brimob Kompi 2 Yon B AKP Ghafur Hidayat SIK MH, mewakili Danrem 022/Pantai Timur, mewakili Dandim 0207/Simalungun, mewakili Danrindam I/Bukit Barisan, para pimpinan OPD serta para camat dan lurah se-Kota Pematang Siantar. (*/Singli Siregar)

Redaksi

Recent Posts

Pelaksanaan Pilkada di Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Lancar *Paslon Boby/Surya Raih 420 Suara, Edy/Hasan Peroleh 124 Suara

Simalungun - Konstruktif.id | Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan…

5 jam ago

Tim Kamtib Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Cek Saluran Pembuangan Air

Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…

1 hari ago

Polsek Siantar Timur Bantu Korban kecelakaan untuk mendapatkan pertolongan pertama

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…

3 hari ago

Siap Menjamin Keamanan,Polres Pematangsiantar terjunkan 150 Personil Amankan 411 TPS Pilkada 2024

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…

3 hari ago

Polres Pematangsiantar Sambut 60 Personil BKO Sat Brimob Polda Sumut

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…

3 hari ago

Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024, Samapta Polres Pematangsiantar kuti Latihan Pengendalian Massa di Sat Brimobda Sumut Batalyon B Tebing Tinggi

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…

3 hari ago