SIANTAR | Konstruktif. Id
Dalam rangka menjaga hal-hal tak diinginkan termasuk menjaga keharmonisan personel TNI dan Polri, Kapolsek Siantar Martoba AKP Amir Mahmud gelar apel konsolidasi dengan Koramil 01/SU Kapten Inf Prawoto pada Kamis (25/11) pagi.
Dalam arahannya, AKP Amir Mahmud mengatakan, untuk mempererat tali silaturahmi dan jika ada masalah di antara TNI Polri, maka harus diselesaikan secara kekeluargaan serta komunikasi yang baik.
“Apapun yang terjadi pada rekan kita, baik masalah kecil, itu harus kita selesaikan dengan baik. Tidak ada masalah yang tidak bisa diselesaikan dan kita selalu menjaga kekompakan sesama anggota,” kata dia.
Di hadapan Koramil 01/SU Kapten Inf Prawoto, AKP Amir Mahmud menyatakan apel konsolidasi akan dilaksanakan setiap sebulan sekali dengan tujuan agar TNI Polri juga semakin solid.
“Untuk menjaga hal-hal yang tidak diinginkan, kemudian jika ada masalah sekecil apapun, kalau bisa anggota harus menyampaikan masalahnya kepada pimpinan masing-masing secara langsung,” ungkapnya.
Koramil 01/SU Kapten Inf Prawoto, mengatakan dari dulu negara mempercayakan kepada TNI Polri untuk masalah keamanan.
“TNI dan Polri saling bahu-membahu bekerja sama sebagai pilar di masyarakat guna meminimalisir segala bentuk permasalahan yang dimungkinkan timbul, yang dapat memecah kebinekaan. Mari kita jaga kekondusifan,” kata Kapten Prawoto.
Hubungan emosional yang sangat erat antara TNI Polri dalam melayani masyarakat menurut Kapten Prawoto, harus terjalin baik. Agar hal itu membantu Babinsa dengan Bhabinkamtibmas melaksanakan tugas di lapangan. (*/Gabriel Simanjuntak)
Simalungun - Konstruktif.id | Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan…
Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…