Pematangsiantar – Konstruktif.id
Posko Gugus Tugas Percepatan Penanganan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) Kota Pematangsiantar menerima donasi 500 pieces masker dari Bank Mandiri Cabang Kota Pematangsiantar. Donasi tersebut diterima Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pematangsiantar Kusdianto SH di Posko Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Senin (27/4/2020).
Kusdianto didampingi juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Pematangsiantar Daniel Siregar mengucapkan terima kasih kepada Bank Mandiri yang telah mendonasikan 500 pieces masker. Selanjutnya, kata Kusdianto, masker-masker tersebut akan didistribusikan kepada masyarakat yang membutuhkan.
Sementara itu, Senior Manager Bank Mandiri Cabang Kota Pematangsiantar Andrian Deka Setiawan mengatakan, donasi tersebut sebagai wujud peduli Bank Mandiri untuk Negeri.
“Kami menyumbangan masker sebanyak 500 pieces kepada Pemerintah Kota Pematangsiantar. Semoga dengan selalu mengenakan masker, dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kota Pematangsiantar,” katanya. (Rel)
Simalungun - Konstruktif.id | Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan…
Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…