Taput | Konstruktif.id
Hingga saat ini, proyek bendung seluas 3.200 Ha yang berlokasi di Purb Tua Kecamatan Pahae Jae yang dikerjakan oleh PT Hutama Karya, masih juga memakai 3 sub-kontraktor yang diduga belum memiliki kelengkapan ijin galian C.
Hal itu dikatakan oleh salah seorang warga yang tinggal disana, bermarga Tambunan, Senin (02/08).
Dikatakannya pihak PT Hutama Karya masih saja memakai perusahan sub-kontraktor yang bekerja disana, tapi kelengkapan ijin mereka hingga saat ini belum ada dari kementerian terkait.
“Yang ada hanya rekomendasi UKL/UPL doang dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Tapanuli Utara,” ujarnya.
Dia mempertanyakan tindakan dari para aparat penegak hukum untuk menertibkan kegiatan pengambilan tanah uruk untuk memenuhi kebutuhan proyek milik PT Hutama Karya itu.
“Apakah memang bisa di kabupaten ini berusaha seenaknya saja tanpa ada mengantongi ijin resmi galian C dari Kementerian Linkungan Hidup dan Kehutanan?,” lanjutnya.
Dipertanyakannya lebih jauh, apakah pimpinan PT Hutama Karya yang membidangi pekerjaan bendungan yang ada di Jakarta sana telah mengetahui dan mendapat laporan resmi dari lokasi pekerjaan yang ada saat ini?
“Atau memang jangan-jangan dugaan saya kalau Bambang pimpinan PT Hutama Karya yang ada di lokasi Pahae Jae ini, tidak mau tahu yang penting proyek itu bisa segera selesai,” tegasnya lagi.
Saat media ini mencoba mengkonfirmasi kembali kepada pimpinan PT Hutama Karya yang ada di Pahae Jae tersebut, tidak berhasil.
“Nomor telepon wartawan yang pernah digunakan berkomunikasi dengan yang bersangkutan, diduga telah diblokir terkait dengan pemberitaan yang ada sebelumnya. Nomor yang dulu pernah berkomunikasi dengan Bambang itu sudah tidak bisa lagi dihubungi,” tutupnya. (Pembela Butarbutar).
Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…
Medan - Konstruktif.id | Apel pergeseran pasukan Bantuan Kendali Operasi (BKO) Polda Sumut di Lapangan…