Categories: Internasional

Reinkarnasi Yesus, Klaim yang Menyebabkan Pemimpin Sekte Agama Rusia Ditangkap

Diyakini oleh pengikutnya sebagai reinkarnasi Kristus, pemimpin sebuah sekte agama terkemuka di Rusia ditangkap di wilayah terpencil di Siberia oleh pasukan keamanan, kata polisi Rusia.

Sergei Torop, yang dikenal oleh para pengikutnya sebagai Vissarion, mendirikan Church of the Last Testament (Gereja Perjanjian Terakhir) di wilayah Krasnoyarsk, Siberia pada tahun 1991.

Dia ditangkap bersama dengan dua pemimpin lainnya.

Mereka dituduh memeras pengikutnya agar menyerahkan uang serta membahayakan fisik dan psikologis pengikutnya.

Torop, Vadim Redkin dan Vladimir Vedernikov dicurigai “mendirikan asosiasi agama yang kegiatannya melibatkan kekerasan terhadap individu-individu dan menyebabkan luka tubuh yang mendalam bagi dua orang atau lebih,” kata juru bicara Komite Investigasi Rusia.

“Mereka menggunakan uang [pengikut mereka] dan juga menggunakan kekerasan psikologis terhadap mereka,” katanya seperti dikutip oleh media pemerintah.

Torop, seorang mantan polisi lalu lintas berusia 59 tahun, dilaporkan telah menarik ribuan pengikut sejak mendirikan kelompok agama itu tak lama setelah pecahnya Uni Soviet. Beberapa dikatakan percaya bahwa dia adalah reinkarnasi Kristus.

Dia ditahan oleh pasukan keamanan setelah operasi khusus pada hari Selasa, dan seperti yang ditampilkan dalam sebuah video di TV Rusia, serorang pria dengan seragam kamuflase memimpin dua pria ke dalam sebuah helikopter.

Seorang penduduk setempat menulis di Facebook bahwa empat helikopter dan puluhan pria yang mengenakan penutup wajah tiba di daerah tersebut sebelum mereka mulai menggledah rumah dan bangunan di sekitaran lokasi itu.

Para pengikut Gereja Perjanjian Terakhir mendirikan sebuah pemukiman, yang dikenal sebagai Kota Matahari, di wilayah Kuraga di Siberia pada tahun 1995. Beberapa ratus anggota tinggal di pemukiman-pemukiman lain di wilayah tersebut.

Pada tahun 2000, kementerian kehakiman Rusia mengatakan sekte tersebut telah mengumpulkan 10.000 pengikut di seluruh dunia.

Para pengikut sekte itu tidak boleh merokok, minum atau menukar uang, dan harus hidup dengan kebutuhan-kebutuhan dasar.

Orang-orang yang percaya pada ajaran Torop juga tidak boleh mengonsumsi daging, kopi, teh, gula, roti ragi dan produk gandum, BBC Rusia melaporkan.

Kelompok itu menggabungkan unsur-unsur Gereja Ortodoks Rusia dengan tema reinkarnasi, serta persiapan untuk kiamat yang akan datang, menurut laporan majalah New Yorker. (Sumber: bbcindonesia)

Redaksi

Recent Posts

Pelaksanaan Pilkada di Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Lancar *Paslon Boby/Surya Raih 420 Suara, Edy/Hasan Peroleh 124 Suara

Simalungun - Konstruktif.id | Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan…

9 jam ago

Tim Kamtib Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Cek Saluran Pembuangan Air

Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…

1 hari ago

Polsek Siantar Timur Bantu Korban kecelakaan untuk mendapatkan pertolongan pertama

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…

3 hari ago

Siap Menjamin Keamanan,Polres Pematangsiantar terjunkan 150 Personil Amankan 411 TPS Pilkada 2024

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…

3 hari ago

Polres Pematangsiantar Sambut 60 Personil BKO Sat Brimob Polda Sumut

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…

3 hari ago

Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024, Samapta Polres Pematangsiantar kuti Latihan Pengendalian Massa di Sat Brimobda Sumut Batalyon B Tebing Tinggi

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…

3 hari ago