Medan | Konstruktif.id – Seorang lagi tenaga medis di Sumut menjadi korban Covid-19. Kali ini dokter spesialis bedah, Ahmad Rasyidi, yang meninggal dunia setelah terinfeksi virus corona.
Berdasarkan informasi dihimpun, Ahmad Rasyidi mengembuskan napas terakhir saat dirawat di Rumah Sakit Siloam, Senin (3/8) malam.
“Iya benar, gugur lagi senior kita dr Ahmad Rasyid SpB, meninggalnya tengah malam sekitar pukul 23.00 Wib,” kata Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Medan dr Wijaya Juwarna, seperti dikutip dari merdeka.com, Selasa (04/08/2020).
Wijaya memaparkan, Ahmad Rasyidi sempat menjalani perawatan sekitar 2 pekan di Rumah Sakit Siloam. Menantunya, dr Andriandi, juga dirawat di sana karena sama-sama terkonfirmasi positif Covid-19.
Meninggalnya dr Ahmad Rasyidi menambah daftar dokter yang menjadi korban Covid-19. Berdasarkan data IDI, sekurangnya 10 dokter di Sumatera Utara meninggal setelah terinfeksi virus corona.
Beberapa di antara dokter yang meninggal dunia memang bertugas menangani langsung pasien Covid-19, seperti dr Andika Kesuma Putra SpP (K) yang gugur di RS Columbia Asia, Sabtu (1/8).
Sebelumnya juga ada dr M Arifin Sinaga yang merupakan juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Langkat, dan dokter spesialis anestesi, dr Aldreyn Asman Aboet.
Wijaya mengharapkan darma bakti, dedikasi, dan pengabdian sejawatnya menjadi suri teladan dan menjadi pendorong semangat bagi tenaga medis dan relawan lainnya yang sedang berjuang melawan Covid-19.
“Semoga segala amal ibadah para dokter yang meninggal dapat diterima oleh Allah SWT,” ucapnya. (mka/k2)
Simalungun - Konstruktif.id | Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan…
Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…