Categories: Internasional

Suami Istri Asal Ekuador Ini Dinobatkan Jadi Pasangan Menikah Tertua di Dunia

Konstruktif.id – Julio Ceasar Mora dan istrinya Waldramina Maclovia Quinteros telah menikah selama 79 tahun, dan hubungan mereka bukan hanya soal kelanggengan.

Mora berusia 110 tahun dan istrinya akan berusia 105 tahun pada Oktober mendatang, membuat mereka menjadi pasangan menikah tertua di dunia dengan umur yang digabung menjadi 214 tahun dan 358 hari.

Guinness World Records mencatat rekor untuk mereka dan mengatakan mereka juga merupakan pasangan menikah yang masih hidup tertua di dunia.

Dikutip dari CNN, Minggu (30/8), Mora lahir pada 10 Maret 1910 dan Quinteros lahir 16 Oktober 1915. Keduanya bertemu saat liburan sekolah karena saudara perempuan Quinteros menikah dengan sepupu Mora, menurut pernyataan Guinness World Records.

Setelah tujuh tahun berteman, mereka menikah pada 7 Februari 1941. Upacara pernikahan mereka berlangsung tertutup dan rahasia yang hanya dihadiri wali baptis dan sahabat dekat karena keluarga mereka tak menyetujui pernikahan tersebut.

Mora dan Quinteros mengatakan, keluarga mereka tak menerima pada awalnya, tapi setelah beberapa tahun keduanya bisa mempersatukan keluarga dari kedua belah pihak.

“Penyatuan keluarga syaratnya cinta, saling menghormati, upaya yang jujur, dan pendidikan yang baik berdasarkan pada nilai-nilai keluarga adalah kunci hidup bersama,” jelas pasangan ini dalam pernyataannya.

Pasangan ini memiliki lima anak, yang semuanya lulus kuliah, dan memiliki keluarga besar dengan 11 cucu, 21 cicit, dan sembilan canggah. Anak tertuanya meninggal saat berumur 58 tahun, menurut pernyataan tersebut. Pasangan ini berprofesi sebagai guru sampai mereka pensiun.

Aura Cecilia, salah satu putrinya menyampaikan, orang tuanya suka menonton film ke bioskop berdua, juga suka berkebun, dan makan malam besar bersama keluarga dan teman-temannya.

Akibat pandemi Covid-19, mereka belum bisa berkumpul bersama keluarga dan teman-temannya. Karena itu pasangan ini berharap bisa berkumpul kembali dengan keluarga dan orang-orang tercinta.

[Sumber kutipan: merdeka.com]

Redaksi

Recent Posts

Pelaksanaan Pilkada di Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Lancar *Paslon Boby/Surya Raih 420 Suara, Edy/Hasan Peroleh 124 Suara

Simalungun - Konstruktif.id | Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan…

9 jam ago

Tim Kamtib Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Cek Saluran Pembuangan Air

Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…

1 hari ago

Polsek Siantar Timur Bantu Korban kecelakaan untuk mendapatkan pertolongan pertama

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…

3 hari ago

Siap Menjamin Keamanan,Polres Pematangsiantar terjunkan 150 Personil Amankan 411 TPS Pilkada 2024

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…

3 hari ago

Polres Pematangsiantar Sambut 60 Personil BKO Sat Brimob Polda Sumut

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…

3 hari ago

Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024, Samapta Polres Pematangsiantar kuti Latihan Pengendalian Massa di Sat Brimobda Sumut Batalyon B Tebing Tinggi

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…

3 hari ago