Simalungun | Konstruktif.id – Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Simalungun, Timbul Jaya Sibarani — yang juga Ketua DPRD Kabupaten Simalungun — menyatakan, bahwa Radiapoh Hasiholan Sinaga (RHS), adalah seorang pejuang, anak seorang petani dan dari keluarga miskin, yang sudah teruji berhasil di daerah lain.
“Kenapa Partai Golkar menjatuhkan pilihan untuk mengusung Radiapoh Sinaga berpasangan dengan Zonny Waldi di Pilkada Kabupaten Simalungun, karena Radiapoh Sinaga punya kemampuan untuk menjadikan Kabupaten Simalungun lebih maju dan masyarakatnya akan lebih sejahtera,” kata Timbul Sibarani di hadapan ratusan peserta Pembekalan Tim Relawan RHS-ZW yang diselenggarakan di kantor Partai Golkar Simalungun, Sabtu (29/08/2020).
Radiapoh Sinaga yang putra Simalungun asal Kecamatan Purba itu, memilih meninggalkan kampung halaman dan merantau ke daerah lain, yang kini menetap di Batam.
Apa yang diperjuangkannya di perantauan, telah membuahkan sejumlah bidang usaha yang sangat dikuasainya, yakni di bidang properti, pendidikan, Bank Perkreditan Rakyat ((BPR) dan perkebunan. Perkembangan dan pertumbuhan usaha Radiapoh Sinaga, ada di Batam, Kalimantan dan Bekasi serta daerah lainnya.
“Radiapoh Sinaga sebagai pejuang sudah teruji dan survive. Jika dia berhasil di daerah lain, kenapa tidak kita beri kesempatan baginya untuk membangun Kabupaten Simalungun menuju lebih maju dan masyarakatnya semakin sejahtera,” kata Timbul Sibarani.
Ditegaskan Timbul Sibarani, bahwa Radiapoh Sinaga menanam kerinduan yang sudah cukup lama, untuk kembali ke kampung halaman dan membangun Kabupaten Simalungun.
Kerinduan itu, ditampilkan Radiapoh Hasiholan Sinaga dengan slogan 3 RHS, yaitu Rakyat Harus Smart (cerdas), Rakyat Harus Sejahtera, dan Rakyat Harus Sehat.
Bagaimana mewujudkan 3 RHS tersebut, menurut Timbul Sibarani, ya melalui pesta demokrasi Pilkada Serentak yang akan digelar pada 9 Desember 2020.
“Kabupaten Simalungun salah daerah yang akan menjadi peserta Pilkada Serentak tersebut, dan Radiapoh Sinaga menjadikan pesta demokrasi ini sebagai momentum perjuangannya untuk memenangkan Pilkada agar dapat memimpin Kabupaten Simalungun,” kata Timbul Sibarani.
Bersama pasangannya Zonny Waldi, pembangunan Kabupaten Simalungun akan semakin membaik. Karena pengalaman Zonny Waldi di lingkungan birokrasi sudah tidak diragukan.
Zonny Waldi, sosok birokrat yang memiliki kemampuan mumpuni karena setiap pergantian Bupati, dia senantiasa diberi kepercayaan untuk menduduki kursi SKPD, sebagai kepala dinas, dan sampai ke Pemprov Sumut pun, mendapatkan kepercayaan sebagai Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan.
Untuk itu, Timbul Sibarani mengajak seluruh kader partai pengusung partai pendukung maupun relawan pasangan Radiapoh Sinaga-Zonny Waldi, untuk mampu memberikan pemahaman kepada masyarakat Simalungun, bahwa pasangan ini sudah teruji dan memang layak untuk memimpin Kabupaten Simalungun menuju lebih baik dan lebih sejahtera. (K1)