Balige I Konstruktif.id
Salah satu cara menghadapi Covid-19 adalah meningkatkan daya tahan tubuh atau immunitas, terlebih bagi kaum lanjut usia (lansia). Melalui olahraga senam sehat yang teratur, kelompok usia lansia di Desa Hutabulu Kecamatan Balige Kabupaten Toba, merasakan tubuh yang segar bugar.
Sejak masa Pandemi Covid 19, kelompok Lansia Desa Hutabulu Mejan Kecamatan Balige, Kabupaten Toba, aktif melaksanakan kegiatan olahraga.
Konstruktif.id meninjau langsung pelaksanaan senam sehat bersama para lansia, di Lapangan Terbuka tepat berada di depan Tugu Sobosihon br Sihotang Jumat (18/6).
Haposan Simanjuntak Kades Hutabulu Mejan mengatakan, bahwa senam lansia ini diadakan setiap hari Jumat.
“Senam sehat kelompok Lansia ini sudah sejak awal kami laksanakan dengan tetap mejalankan dan mematuhi protokol kesehatan (prokes), wajib pakai masker, cuci tangan dan jaga jarak,” jelasnya.
Melalui kegiatan ini, lanjut Kades, kelompok lansia yang tergolong rentan terinfeksi Covid-19, dapat ditingkatkan immunitas tubuhnya dan terhindar dari Covid-19.
“Sehingga masyarakat tetap sehat, terutama para lansia di Desa Hutabulu Mejan ini,” tutup Kades. (Paber Simanjuntak).
Simalungun - Konstruktif.id | Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan…
Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…
Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…