Categories: Kriminal

TKPnya Deli Serdang, Penjaga Sekolah Tega Bacok Mantan Istri

Deli Serdang, Konstruktif.id

Seorang wanita dibacok secara membabi buta oleh seorang pria penjaga sekolah, Sumartono, di Jalan Bandar Labuhan, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli serdang, Senin (19/9/22). Hal itu diungkapkan kepala tata usaha Yayasan Pendidikan Gema Bukit Barisan Nurwastuni. Ia menerangkan, pria membacok wanita bernama Sumartono. Ia menjaga sekolah gema Bukit Barisan selama delapan tahun hingga sekarang.

“Wanita dibacok bernama Dewi Dahliana. Dia sudah bercerai dengan Sumartono. Mereka dulu tinggal di area sekolah,” terangnya. Ditanya soal pemicu Sumartono bacok mantan istrinya, Nurwastuni tidak mengetahui permasalahan.

“Saya tak tahu apa yang terjadi antara Sumartono dengan Dewi,” ungkapnya. Sementara, Kapolsek Tanjung Morawa AKP Firdaus Kemit mengatakan, korban belum bisa dimintai keterangan, karena dalam perawatan medis akibat luka dialaminya. “Korban dirawat di Rumah Sakit Medistra Lubukpakam,” kata Kemit.  “Pelaku sedang diburu,” ujar Kemit lagi.

Sementara, menurut keterangan Rahmat warga sekitar kejadian, saat itu, korban sedang mengendarai sepeda motor lalu dihadang seorang pria dengan menenteng senjata tajam jenis parang. Setelah itu, pria tersebut mengayunkan parang berulangkali ke wanita tersebut.

“Akibat kejadian itu, korban berdarah-darah di bagian tangan dan wajah. Setelah puas membacok, pria itu melarikan diri,” ujarnya. Rahmat mengaku tidak mengetahui secara pasti penyebab pria itu melakukan pembacokan terhadap korban. “Aku tak tahu permasalahannya. Hanya melihat korban dibacok,” terangnya. (Singli SIregar)

Konstruktif

Recent Posts

Pelaksanaan Pilkada di Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Lancar *Paslon Boby/Surya Raih 420 Suara, Edy/Hasan Peroleh 124 Suara

Simalungun - Konstruktif.id | Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan…

5 jam ago

Tim Kamtib Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Cek Saluran Pembuangan Air

Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…

1 hari ago

Polsek Siantar Timur Bantu Korban kecelakaan untuk mendapatkan pertolongan pertama

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…

3 hari ago

Siap Menjamin Keamanan,Polres Pematangsiantar terjunkan 150 Personil Amankan 411 TPS Pilkada 2024

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…

3 hari ago

Polres Pematangsiantar Sambut 60 Personil BKO Sat Brimob Polda Sumut

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…

3 hari ago

Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024, Samapta Polres Pematangsiantar kuti Latihan Pengendalian Massa di Sat Brimobda Sumut Batalyon B Tebing Tinggi

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…

3 hari ago