Categories: Daerah

Truk Pengangkut Barang Pindahan Tabrak Kabel Listrik di Tigabolon

Simalungun | Konstruktif – Karena barang yang dimuat terlalu tinggi, sebuah truk bermuatan barang pindahan menabrak kabel listrik yang melintas. Ini terjadi di jalan lintasan Tiga Bolon – Jl. Besar Sidamanik, Tiga Bolon, Sidamanik, Minggu sore (21/06/2020).

Kejadiannya sekira pukul 18.00 WIB. Sebuah truk yang dikemudikan Awan bergerak dari Pematangsiantar menuju Pematang Sidamanik. Tampak truk bermuatan barang peralatan dagang nasi.

Menurut Awan, barang tersebut merupakan barang pindahan seorang pengusaha yang akan pindah ke Sidamanik.

“Usahanya mau pindah dari Pematangsiantar ke Sidamanik,” kata supir truk berbaju biru itu.

Saat truk tiba di Tiga Bolon yakni di Jalan Tiga Bolon – Jl. Besar Sidamanik truk yang dikemudikannya telah menabarak kabel listrik yang melintas di atas badan jalan. Akibatnya, kabel listrik putus dan jatuh ke jalan.

Beberapa warga ada yang melihat perstiawa tersebut lantas berteriak meminta supir segera menghentikan truk.

Diketahui, barang yang disusun terlalu tinggi di atas truk merupakan penyebab tabrakan.

Warga selanjutnya berinisiasi mendirikan penyangga temporer jalan tetap beroperasi sampai petugas PLN datang memperbaiki.

“Kami udah panggil petugas PLN untuk memperbaiki,” jelas Daniel Purba warga setempat.

Bersamaan dengan peristiwa putusnya kabel, terdengar bunyi ledakan kecil mengakibatkan dua rumah warga mengalami padam listrik.

Peristiwa itu juga menimbulkan kemacetan. Sebab pengendara truk sementara harus berhenti menghindari kerusakan serius dan bahaya yang kemungkinan timbul. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. (Sijabat)

Redaksi

Recent Posts

Pelaksanaan Pilkada di Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Lancar *Paslon Boby/Surya Raih 420 Suara, Edy/Hasan Peroleh 124 Suara

Simalungun - Konstruktif.id | Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Calon Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Utara dan…

7 jam ago

Tim Kamtib Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Cek Saluran Pembuangan Air

Simalungun - Konstruktif.id | Tim Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar melakukan…

1 hari ago

Polsek Siantar Timur Bantu Korban kecelakaan untuk mendapatkan pertolongan pertama

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kanit Binmas Polsek Siantar Timur AIPTU P. Simanjuntak selaku Perwira pengawas…

3 hari ago

Siap Menjamin Keamanan,Polres Pematangsiantar terjunkan 150 Personil Amankan 411 TPS Pilkada 2024

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. SIK pimpin Apel Pergeseran…

3 hari ago

Polres Pematangsiantar Sambut 60 Personil BKO Sat Brimob Polda Sumut

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Dukung Pengamanan Pilkada 2024 ,Sebanyak 61 personel Sat Brimob Polda Sumut…

3 hari ago

Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024, Samapta Polres Pematangsiantar kuti Latihan Pengendalian Massa di Sat Brimobda Sumut Batalyon B Tebing Tinggi

Pematangsiantar - Konstruktif.id | Siap Jaga Keamanan Pilkada 2024 Personil Polres Pematangsiantar mengikuti Latihan Pengendalian…

3 hari ago