Pematangsiantar | Konstruktif – Universitas Medan (Unimed) gelar sosialisasi program akademik Pasca Sarjana Ilmu Keolahragaan di gedung olahraga PB Methodist, Kota Pematangsiantar, Minggu (21/06/2020).
Sekretaris Porsi IKOR S2 Unimed, Dr Amir Supriadi, MPd (foto) mengatakan, adapun visi dan misi sosialisasi Program Magister Ilmu Keolahragaan (IKOR), bahwa pada tahun 2025, keilmuan ini akan menjadi program studi yang unggul mandiri dan profesional dalam bidang manajemen Keolahragaan di tingkat nasional dan asia tenggara.
“Unimed menyelenggarakan program studi (Strata 2) Ilmu Keolahragaan yang bermutu dengan mengedepankan kaidah akademis, moral, tanggung jawab sosial maupun praktisi manajerial yang bermanfaat bagi masyarakat dalam menghasilkan magister olahraga yang unggul dan profesional,” katanya.
Sementara itu, Ketua Prodi IKOR S2, Dr Rahma Dewi MPd menambahkan, akan membuat industri dalam bidang olahraga dan semua aspek yang berhubungan/mendukung kemajuan dalam bidang keolahragaan.
$Contoh kalau ada even ataupun pertandingan olahraga, kita bisa membuat industri seperti souvenir yang bertema nama atlet kita dan sebagainya,” katanya. (Abdi)
Discussion about this post