Surabaya – konstruktif.id
Foto tukang cukur keliling di Surabaya viral di media sosial. Tukang cukur tersebut mencuri perhatian karena menggunakan APD tenaga medis kasus Corona.
Foto itu viral setelah di-posting akun Instagram @aslisuroboyo pada Selasa (12/5/2020). Hingga saat ini, unggahan tersebut sudah disukai 52.391 warganet dan menuai 464 komentar.
“Pasti ono ae dalan gawe wong seng niat golek rejeki halal nang situasi pandemi ngene,” berikut sepenggal kalimat dari caption unggahan tersebut, seperti yang dilihat detikcom, Rabu (13/5/2020).
Sejumlah komentar dari warganet pun bernada positif. Salah seorang netizen bahkan mengaku salut atas inovasi yang dilakukan sang tukang cukur, yang berusaha survive di tengah wabah Corona.
“Alhamdulillah semangat Paak!! Rezeki memang gak semua datang sendiri. Ada yang harus dijemput. Salut banget sama inovasinya,” tulis salah seorang warganet di kolom komentar.
Tukang potong rambut yang viral tersebut bernama Suyadi Kholik. Ia sudah 2 hari membuka pangkas rambut di pinggir jalan sekitar Korem 084, Surabaya.
“Baru 2 hari ini di sekitaran Korem,” kata Suyadi kepada detikcom di lokasi, Rabu (13/5/2020).
Ia memakai APD agar tetap aman saat mengais rezeki di tengah pandemi Corona. Hazmat tenaga medis itu ia beli seharga Rp 250 ribu dari temannya. Belum termasuk APD lainnya.
“Rasanya panas, apalagi pakai APD sejak dari rumah,” pungkasnya.(detik.com)
Discussion about this post