Pematangsiantar – Konstruktif.id | Bhabinkamtibmas Polsek Siantar Selatan yang bertugas di Kelurahan Karo, AIPDA Ronald Sianipar, secara aktif memberikan himbauan kepada warga di wilayah binaannya untuk menjaga kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat). Melalui kegiatan ini, diharapkan mampu menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan harmonis bagi seluruh masyarakat diwilayah hukum Polsek Selatan ,Selasa tanggal 14 Mei 2024 siang pukul 11.00 Wib.
Bhabinkamtibmas di Kelurahan Kelurahan Karo Kecamatan Siantar Selatan terus berupaya menjalin hubungan yang baik dengan warga di wilayah binaannya. Pada hari ini, dia kembali mengunjungi beberapa titik di wilayah Kelurahan Karo untuk memberikan himbauan kamtibmas kepada warga binaannya.
Dalam himbauannya, AIPDA Ronald Sianipar menekankan pentingnya peran serta aktif warga dalam menjaga kamtibmas di lingkungan sekitar. Ianya mengingatkan tentang pentingnya saling menjaga keamanan dan ketertiban, serta mengajak warga untuk tetap waspada terhadap tindakan kriminal yang dapat mengganggu kehidupan sehari-hari.
Maupun tentang pencegahan, penanggulan kenakalan remaja dan aksi tawuran yang semakin meresahkan di Kota Pematangsiantar dengan melaporkan kegiatan yang mencurigakan kepada pihak berwenang.
“Kami sebagai aparat kepolisian berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Namun, kerjasama dan peran aktif dari warga sangatlah penting.
Diharapkan dengan adanya himbauan kamtibmas yang rutin dan kerja sama yang erat antara Bhabinkamtibmas dan warga Kelurahan Karo, keamanan dan ketertiban di wilayah kelurahan Karo KecamatanSiantar Selatan tetap aman dan kondusif.
Selanjutnya AIPDA Ronald Sianipar juga penempelan stiker himbauan Kamtibmas ditempat-tempat yang biasa dijadikan tempat nongkrong para remaja agar dapat dibaca dan dipahami oleh khalayak ramai.
Adapun tujuan kegiatan tersebut menjalin silaturahmi dengan warga, Pencegahan dan penanggulangan kenakalan remaja dikalangan pelajar, antisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas serta Ciptakan situasi aman dan kondusif.(Rel/Red)
Discussion about this post